Syarat Dan Cara Registrasi Kartu Indosat Baru 2022

Jakarta –

Cara registrasi kartu Indosat bisa dilakukan melalui online maupun offline. Sebelum menggunakan kartu, biasanya para pengguna harus melakukan registrasi terlebih dahulu agar nomor telepon yang dimilikinya tervalidasi dan bisa mengakses berbagai layanan.

Melansir dari Kominfo.go.id, sejak tahun 2018, Kementerian Komunikasi dan Informatika telah mewajibkan para pengguna untuk melakukan registrasi kartu SIM prabayar baik pengguna lama maupun pengguna baru untuk semua operator, termasuk juga Indosat.

Registrasi kartu prabayar dapat dilakukan dengan cara online melalui situs resmi atau melalui SMS ke 4444. Pengguna wajib registrasi kartu dengan menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Nomor Kartu Keluarga (KK) yang sah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Adapun beberapa persyaratan yang dibutuhkan untuk melakukan registrasi kartu Indosat baru 2022.

Syarat Registrasi Kartu Indosat
Bagi WNI (Warga Negara Indonesia) pengguna kartu Indosat:

* KTP-Elektronik
* Kartu Keluarga (KK)
* Nomor telepon Indosat

Bagi WNA (Warga Negara Asing) pengguna kartu Indosat:

* Paspor
* KITAP (Kartu Izin Tinggal Tetap)
* KITAS (Kartu Izin Tinggal Sementara)
* Nomor telepon Indosat

Untuk melakukan registrasi kartu Indosat, biasanya dibutuhkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) sebanyak 16 digit bagi pengguna lama dan baru. Namun, jika pengguna belum memiliki KTP, registrasi dapat dilakukan dengan menggunakan NIK yang terdapat dalam KK.

Sementara itu, bagi pengguna baru yang belum memiliki KK, maka dipastikan kamu tidak bisa melakukan registrasi kartu Indosat.

Dilansir dari laman resmi Indosat, detikINET telah mengumpulkan beberapa cara yang bisa kamu ikuti untuk melakukan registrasi kartu Indosat, yakni melalui SMS, secara online melalui situs resmi Indosat, atau mengunjungi gerai Indosat terdekat secara langsung.

1. Cara Registrasi Kartu Indosat Lewat SMS
Cara registrasi kartu Indosat bagi pengguna baru:

1. Buka menu SMS/Message
2. Ketik pesan dengan format REG (spasi) NIK#Nomor KK#
Sebagai contoh (REG # #) . Kemudian kirim pesan tersebut ke . Terakhir tunggu hingga notifikasi balasan dari Cara registrasi kartu Indosat bagi pengguna lama:

1. Buka menu SMS/Message
2. Ketik pesan dengan format ULANG (spasi) NIK#Nomor KK#
Sebagai contoh (ULANG # #) . Kemudian kirim pesan tersebut ke . Terakhir tunggu hingga notifikasi balasan dari . Cara Registrasi Kartu Indosat Lewat Online
Registrasi kartu Indosat secara online bisa dilakukan melalui laman resmi Indosat bagi pengguna baru saja lho, berikut caranya:

1. Buka situs pada browser yang kamu miliki
2. Sebelum melakukan registrasi, pastikan kartu Indosat telah terpasang di ponsel
3. Kemudian masukkan nomor telepon kartu Indosat yang ingin di registrasi
4. Lalu klik opsi ‘Verifikasi’
5. Tunggu hingga kode verifikasi muncul via SMS
6. Setelah mendapat kode, masukkan kode verifikasi via SMS ke situs website
7. Kemudian lengkapi nomor KTP atau NIK dan masukkan nomor KK. Sebelum melakukan verifikasi, pastikan data yang kamu masukkan telah benar
8. Selanjutnya pilih opsi ‘Verifikasi’
9. Terakhir, tunggu hingga proses verifikasi selesai. Jika telah selesai, secara otomatis registrasi telah berhasil dilakukan

3. Cara Registrasi Kartu Indosat Lewat Gerai Indosat Terdekat
Cara terakhir adalah dengan langsung mendatangi gerai Indosat terdekat jika kamu mengalami kesulitan untuk melakukan registrasi. Registrasi kartu Indosat dapat dilakukan jika pengguna membawa KTP dan KK.

Setiap pengguna, hanya bisa mendaftarkan satu nomor NIK/KK yang mereka miliki untuk melakukan registrasi kartu Indosat dan operator lain dalam tiga nomor saja. Sebelum mendatangi gerai, ada baiknya kamu mengecek kembali status registrasi kartu Indosat dengan format INFO#NIK atau INFO#MSISDN.

Demikianlah informasi mengenai beberapa cara registrasi kartu Indosat melalui SMS, secara online melalui situs resmi Indosat, atau mengunjungi gerai Indosat terdekat secara langsung yang bisa diikuti dengan mudah.

Simak Video “PHK Karyawan, Indosat Kasih Pesangon Rata-rata 37 Kali Upah“
[Gambas:Video 20detik]

(fay/agt)