Cara Memutihkan Gigi Kuning

Ilustrasi gigi putih (photo/pexels/@shiny-diamond)

Senin, 08 November :37 WIB 08 November 2021, 15:37 WIB

INDOZONE.ID – Memiliki gigi yang bersih dan putih dapat meningkatkan rasa percaya diri ketika tersenyum dan berbicara dengan orang lain. Sebaliknya, gigi yang kuning bisa bikin minder.

Gigi kuning dapat disebabkan oleh banyak hal, seperti makanan atau minuman tertentu, sisa-sisa kotoran, hingga kebiasaan buruk tidak menyikat gigi.

Kalau selama ini kamu sudah rajin menyikat gigi namun noda yang menempel tak kunjung hilang, sudah saatnya kamu mencoba beberapa cara memutihkan gigi berikut ini.

Penyebab Gigi Kuning
Sebelum mengetahui cara memutihkan gigi kuning secara alami dan permanen, simak terlebih dahulu penyebab gigi kuning yang harus kamu ketahui di bawah ini.

* Noda. Makanan dan minuman tertentu dapat menodai gigi, seperti kopi, teh, rokok, alkohol dan soda.

* Plak gigi. Plak gigi yang tidak dibersihkan akan membentuk karang gigi yang menumpuk hingga membuat gigi terlihat kekuningan.

* Penipisan lapisan email gigi. Faktor usia, penyakit gusi, dan beberapa makanan asam dapat membuat lapisan email gigi menipis, sehingga lapisan dentin bewarna kekuningan terlihat.

Enggak perlu khawatir jika gigi kamu mulai menguning, karena ternyata ada beberapa cara memutihkan gigi kuning secara alami dan permanen yang terbukti ampuh. Simak ulasan Indozone berikut ini ya!

1. Gosok dengan baking soda

Ilustrasi baking soda (photo/freepik/chandlervid85)Baking soda atau soda kue berperan sebagai pemutih alami, tak heran jika soda kue menjadi bahan populer yang terkandung dalam pasta gigi komersial.

Penelitian tahun 2017 menemukan bahwa soda kue merupakan bahan yang aman untuk menghilangkan noda kuning yang menempel pada gigi.

Selain itu, soda kue juga dapat membantu melawan bakteri, mengurangi plak, dan mencegah kerusakan gigi.

Cara penggunaannya cukup mudah, campurkan 1 sendok teh baking soda dengan 2 sendok teh air, lalu jadikan pasta gigi dan gosok pada gigi beberapa kali seminggu.

2. Kumur dengan minyak kelapa

Ilustrasi minyak kelapa (photo/freepik/jcomp)Berkumur dengan minyak juga merupakan salah satu cara memutihkan gigi secara alami dan permanen yang bisa kamu coba.

Kamu bisa menggunakan minyak kelapa, karena mengandung asam laurat yang tinggi, untuk mengurangi peradangan dan membunuh bakteri.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa berkumur dengan minyak setiap hari, dapat mengurangi bakteri di mulut, menghilangkan plak, dan mencegah radang gusi.

Penggunaannya pun gampang, ambil 1 sendok makan minyak kelapa dan tuangkan ke dalam mulut, lalu kumur-kumur selama beberapa menit.

3. Kumur dengan hidrogen peroksida

Ilustrasi hidrogen peroksida (photo/freepik/v-elena)Selain baking soda, hidrogen peroksida juga merupakan zat pemutih alami yang bisa kamu gunakan untuk memutihkan gigi yang kuning.

Hidrogen peroksida sering ditemukan pada produk pemutih, salah satunya pasta gigi. Maka dari itu, berkumur dengan hidrogen peroksidabisa banget kamu coba.

Konsentrasi hidrogen peroksida yang umum dijual di apotek atau toko obat yakni larutan 3%. Tambahkan dengan air agar larutan ini lebih encer menjadi 1,5%.

Namun, penggunaan hidrogen peroksida tidak disarankan bagi kamu pemilik gigi sensitif, karena akan meningkatkan sensitivitas gigi kamu.

4. Kumur dengan cuka apel

Ilustrasi cuka apel (photo/freepik/rawpixel-com)Cara memutihkan gigi yang juga bisa kamu coba yakni berkumur dengan cuka apel dalam dosis yang kecil.

Cuka apel mengandung asam asetat, magnesium, dan potasium yang berkhasiat untuk meluruhkan kotoran penyebab gigi kuning.

Perlu diingat, jika takaran cuka apel terlalu berlebihan, berpotensi menyebabkan kerusakan pada struktur permukaan gigi.

Cara penggunaannya yaitu campurkan 2 sendok teh cuka apel dengan 0,03 liter air, lalu kumur selama 30 detik. Kemudian bilas dengan air, lanjutkan dengan menggosok gigi.

5. Oleskan stroberi

Ilustrasi stroberi (photo/freepik/jcomp)Memutihkan gigi dengan buah stroberi harus kamu coba, nih! Kandungan asam malat pada stroberi mampu menghilangkan perubahan warna pada gigi.

Dengan begitu, gigi akan tampak lebih putih. Namun, kalau noda pada gigi terlalu parah, kamu harus mencampurkan stroberi dengan baking soda.

Cara penggunaannya pun gampang, haluskan buah stroberi dan campurkan dengan baking soda secukupnya, lalu oleskan ke permukaan gigi yang menguning.

Pastikan kamu hanya melakukan cara ini beberapa kali dalam seminggu ya, jangan setiap hari karena berisiko menyebabkan kerusakan gigi.

6. Konsumsi nanas

Ilustrasi nanas (photo/freepik/single-foto)Cara paling gampang untuk menghilangkan noda pada gigi adalah dengan mengonsumsi buah nanas. Itu karena nanas mengandung enzim bromelain.

Sebuah penelitian tahun 2012 menemukan bahwa pasta gigi yang mengandung bromelain, lebih efektif menghilangkan noda gigi daripada pasta gigi standar.

Itulah sebabnya kamu sebaiknya mengonsumsi nanas, selain membantu memutihkan gigi, juga bisa menghilangkan plak pada gigi.

7. Makan Pepaya

Ilustrasi pepaya (photo/freepik/jcomp)Buah-buahan lainnya yang bisa memutihkan gigi adalah pepaya. Pepaya mengandung enzim papain yang mampu menghilangkan noda di permukaan gigi.

Berdasarkan jurnal Elsevier, larutan yang mengandung bahan papain bisa membantu proses pemutihan gigi.

Pilihlah pepaya muda yang mengandung lebih banyak enzim papain dan sedikit gula, lalu konsumsi secara rutin.

8. Gunakan Strip Pemutih Gigi

Ilustrasi strip pemutih gigi (photo/istock/microgen)Whitening strips atau strip pemutih gigi berbentuk lembaran tipis yang mengandung bahan peroksida untuk memutihkan gigi.

Pada umumnya strip pemutih gigi digunakan dua kali sehari selama 30 menit, dalam periode dua minggu sebagai cara memutihkan gigi kuning.

Hasilnya bisa kamu lihat setelah pemakaian beberapa hari dan bisa bertahan hingga 4 bulan. Kamu bisa membeli strip ini di marketplace atau apotek.

Itulah cara memutihkan gigi paling kuning secara alami dan permanen yang terbukti ampuh untuk menghilangkan noda membandel pada gigi. Selamat mencoba, ya!

Artikel Menarik Lainnya: