Cara Download Video Di TikTok Tanpa Watermark Dengan Mudah

Cara download video di TikTok tanpa watermark ternyata tidak sulit seperti yang kamu bayangkan, lho. Yup, buat kamu yang ingin mengunduh video TikTok tanpa watermark, tentu sangat penasaran situs atau aplikasi apa saja yang bisa digunakan, bukan? Supaya tidak penasaran, simak artikel ini sampai habis, yuk!

Kepopuleran Platform TikTok
TikTok jadi salah satu platform yang cukup populer di Indonesia. Kepopuleran media dari China ini bahkan hampir setara dengan para pendahulunya seperti Instagram, lho.

Di Indonesia, TikTok mulai berkembang sejak tahun 2017, tepatnya setahun setelah media ini rilis di negara asalnya. Dengan jumlah penduduk yang banyak serta menempati posisi ke enam sebagai negara pengguna internet terbesar nomor enam di seluruh dunia, maka tidak heran jika pihak TikTok menjadikan Indonesia sebagai salah satu pusat untuk memperkembangkan platform ini.

Namun, belum genap satu tahun di Indonesia, Kemenkominfo resmi memblokir TikTok. Ada tiga alasan utama kenapa TikTok diblokir dari Indonesia, seperti peraturan umur pengguna yang terlalu dini serta adanya konten yang negatif.

Tidak ingin kehilangan market di Indonesia, akhirnya pihak TikTok mengikuti peraturan yang diberlakukan oleh Kemenkominfo seperti peraturan umur dari para penggunanya dan menghapus konten-konten negatif. Setelah mengikuti peraturan dari Kemenkominfo, akhirnya TikTok tidak lagi diblokir.

Salah satu yang membuat keberadaan TikTok jadi magnet sendiri bagi penggunanya adalah fitur-fiturnya yang menarik. Yup, platform ini memang hanya digunakan untuk merekam dan mengunggah video. Namun, berkat filter yang banyak, TikTok jadi salah satu media yang kerap digunakan oleh semua kalangan termasuk para selebriti atau influencer untuk membuat konten.

Tidak hanya memiliki beberapa filter, video dari TikTok pun juga dilengkapi oleh watermark yang langsung menampilkan akun penggunanya. Namun, beberapa orang justru merasa risih dengan keberadaan watermark ini. Apalagi jika video tersebut ingin mereka bagikan ulang di platform lain seperti Instagram. Selain itu, alasan lainnya adalah tidak ingin akun pengguna diketahui oleh publik.

Nah, buat kamu yang termasuk dalam bagian orang-orang yang keberatan dengan keberadaan watermark di TikTok, ada beberapa cara download video di TikTok tanpa watermark, lho. Bagaimana caranya? Keep scrolling artikel ini, ya!

Ada beberapa situs populer yang bisa kamu manfaatkan untuk download video di TikTok tanpa watermark. Tentu saja situs ini paling banyak penggunanya karena memiliki beragam keunggulan. Lantas, situs apa saja yang bisa kamu gunakan dan bagaimana cara download video di TikTok tanpa watermark? Let’s scroll down!

1. Snaptik.app
Situs populer yang pertama adalah Snaptik.app. Kamu bisa membuka situs ini dari handphone maupun laptop. Snaptik.app menempati urutan pertama sebagai situs yang mendukung untuk download video dari TikTok tanpa watermark. Karena menempati posisi pertama, otomatis jumlah pengguna Snaptik.app sangat banyak.

Tidak hanya hadir dalam bentuk website, Snaptik.app juga hadir dalam bentuk aplikasi, lho. Nah, cara download video di TikTok tanpa watermark menggunakan website Snaptik.app sangatlah mudah, berikut tutorialnya:

* Pertama, bukalah aplikasi TikTok dan cari video yang ingin kamu download. Setelah itu, klik opsi “share” yang berada di bagian kanan video, lalu klik “other” dan “copy link”.
* Jika kamu membuka TikTok lewat laptop atau PC, ketika video terbuka akan muncul opsi “Copy link” tepat di bagian kanan, lalu klik ok.
* Setelah link tersalin, langkah selanjutnya adalah mengunjungi situs Snaptik.app. Tunggu beberapa saat hingga halaman utama situs ini muncul. Setelah itu, salin link tersebut ke dalam kolom yang sudah tersedia, lalu klik “Download”.

* Ketika proses konversi video selesai, maka akan muncul halaman yang menampilkan video serta opsi atau pilihan kualitas video TikTok yang akan kamu download. Setelah itu, tunggulah sampai proses download selesai dan otomatis video TikTok tanpa watermark tersebut langsung tersimpan pada memori.

2. Tiktokdownload.online
Berikutnya adalah situs tiktokdownload.online. Yup, dari namanya saja sudah sangat menjelaskan fungsi dari situs ini yaitu untuk download video dari TikTok. Situs ini juga bantu kamu menghilangkan watermark TikTok di video. Supaya lebih jelas, berikut cara download video di TikTok tanpa watermark menggunakan tiktokdownload.online:

* Langkah pertama sama seperti tutorial sebelumnya. Bukalah aplikasi TikTok, lalu cari video yang ingin kamu download. Setelah itu, pilih menu “Share” lalu klik “Copy link”.
* Langkah kedua adalah membuka situs tiktokdownload dengan memasukkan alamat URL tiktokdownload.online pada halaman pencarian. Setelah itu, halaman utama tiktokdownload pun akan muncul. Kemudian salinlah link yang sudah kamu copy tadi ke dalam kolom yang sudah tersedia, lalu klik “Download”. Tunggulah beberapa saat hingga video TikTok terkonversi.

* Setelah proses konversi selesai, maka video akan muncul. Karena ingin menghilangkan watermark pada video, pilihlah opsi “Download, Without Watermark”. Secara otomatis video akan langsung tersimpan di handphone atau PC kamu tanpa adanya watermark.

3. Ssstiktok.io
Situs berikutnya adalah Ssstiktok.io. Sama seperti situs sebelumnya, situs ini juga berfungsi untuk download video TikTok tanpa watermark. Selain kegunaannya yang sama, cara download video di TikTok tanpa watermark menggunakan situs ini pun juga hampir sama dan mudah. Bedanya, situs Ssstiktok memberikan opsi atau pilihan kualitas video yang akan kamu download.

Nah, cara download video di TikTok tanpa watermark menggunakan Ssstiktok adalah seperti berikut:

Pertama, bukalah aplikasi TikTok lalu pilih video yang akan kamu download dan ingin menghilangkan watermark-nya. Setelah itu, pilih opsi “Share” kemudian klik “Copy link”.

Setelah link tersalin, kunjungi Ssstiktok dengan memasukkan alamat URL lengkap pada kolom pencarian yaitu Ssstiktok.io. Setelah halaman utama muncul, salin link video tadi pada kolom atau kotak berwarna putih, lalu klik “Download”. Tunggulah hingga video berhasil terkonversi dengan sempurna.

Langkah terakhir, pilih kualitas video yang kamu inginkan. Jika ingin tampilan video lebih jernih dan tajam, tentu saja pilih kualitas video paling tinggi. Tidak usah khawatir, seluruh kualitas video ini tidak dilengkapi oleh watermark. Jadi, sesuaikan dengan selera dan ruang memori handphone atau PC kamu, ya.

4. Cara Download Video di TikTok Tanpa Watermark Menggunakan TikMate
Tikmate adalah salah satu situs yang akhir-akhir ini juga menarik karena berfungsi mengunduh sekaligus menghilangkan watermark video TikTok. Kualitas video yang dihasilkan pun juga sangat memuaskan, lho. Yup, TikMate bisa menghasilkan kualitas video TikTok mencapai Full HD.

Selain video, situs ini juga bisa kamu gunakan untuk mengunduh musik favorit. Sangat menarik, bukan? Penasaran bagaimana cara download video di TikTok tanpa watermark menggunakan TikMate? Berikut tutorialnya:

Langkah pertama, buka aplikasi TikTok dan pilih video yang ingin kamu download. Lalu klik “Share” dan pilih opsi “Copy link”.

Setelah link sudah tersalin, langkah berikutnya adalah membuka website TikMate dengan memasukkan alamat URL Tikmate.online pada kolom pencarian. Setelah itu, salin link video TikTok tadi pada kolom yang sudah tersedia, lalu klik “Download Without Watermark”.

Tunggu beberapa saat hingga video TikTok tadi terunduh. Setelah proses mengunduh selesai, secara otomatis video TikTok tanpa watermark tersebut akan langsung tersimpan pada memori handphone atau PC milik kamu.

5. Cara Download Video di TikTok Tanpa Watermark Menggunakan SaveTT
Berikutnya adalah SaveTT. Situs ini bisa kamu akses melalui handphone atau PC. Selain mendukung untuk download video TikTok, situs ini juga menghadirkan format MP3. Di mana ini berguna untuk kamu yang ingin mengambil lagu dari video TikTok. Berikut cara menggunakan SaveTT untuk mengunduh video dari TikTok tanpa watermark:

Langkah pertama, buka aplikasi TikTok dan pilih video yang ingin kamu download. Kemudian klik “Share” lalu pilih opsi “Copy link”.

Setelah link berhasil tersalin, buka atau kunjungi website SaveTT dengan memasukkan alamat URL berikut Savett.cc pada kolom pencarian. Setelah halaman utama muncul, salin link video TikTok tadi ke kotak, lalu klik “Search”.

Langkah ketiga, setelah video berhasil terkonversi, maka video akan muncul bersama beberapa opsi yang bisa kamu pilih. Karena ingin menghilangkan watermark pada video, maka pilih “MP4” saja. Kemudian klik “Download” dan tunggu sampai video berhasil tersimpan secara otomatis.

Terdapat tiga opsi atau pilihan yang bisa kamu dapatkan dari situs SaveTT ini. Ketiga opsi tersebut antara lain MP4 yang akan mengunduh video tanpa watermark, lalu MP4 Watermark yang akan mengunduh tanpa menghilangkan watermark pada video, dan yang terakhir adalah MP3 yang berguna untuk mengunduh video dalam bentuk musik atau suara saja.

Bagaimana? Cara Download Video di TikTok Tanpa Watermark Sangat Mudah, Bukan?
Itulah beberapa cara mudah untuk mengunduh video TikTok tanpa watermark. Beberapa situs atau juga aplikasi di atas bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan kamu. Sebab, masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan.

Misalnya, kamu ingin mengunduh video dengan kualitas terbaik, maka kunjungilah situs yang memberikan opsi tersebut. Atau, jika kamu ingin mengunduh video di TikTok dalam bentuk MP3, maka kunjungi situs yang memberikan opsi MP3 pada pilihannya.

Selain harus menyesuaikan kebutuhan, kamu juga harus bijak dalam mengunduh sekaligus menggunakan video TikTok tersebut, ya. Lebih bagus lagi jika kamu meminta izin kepada sang pemilik video sebelum mengunduhnya. Sebab, ini akan berkaitan dengan hak dan privasi seseorang. Jadi, jangan sembarangan atau menyalahgunakan konten demi keuntungan pribadi.

Demikian artikel seputar bagaimana cara atau tutorial mengunduh video TikTok tanpa watermark. Semoga semua tutorial di atas bermanfaat dan bisa menjawab pertanyaan kamu selama ini. Selamat mencoba!

Dapatkan berbagai informasi maupun tips seputarsocial media influencermaupun influencer marketing tentunya hanya diinfluencer101.id.

Baca juga:

GRATIS, DAPATKAN ARTIKEL TERBAIK UNTUK WUJUDKAN BISNIS IMPIANMU.
DAFTAR SEKARANG!

Ingin tahu lebih lanjut, KoinWorks NEO mau kenalan sama kamu lebih dekat.