3 Cara Cek Pulsa Indosat Dengan Mudah Cepat 2022

Indosat merupakan salah satu provider yang ada di Indonesia. Dikelola oleh PT Indosat Tbk, hingga saat ini Indosat memiliki kurang lebih 60,7 juta pengguna. Indosat memiliki aplikasi pribadi yang dapat digunakan oleh para penggunanya untuk mempermudah transaksi pembelian pulsa, kuota dan lain-lain. Aplikasi tersebut bernama MyIM3. Bagi kamu pengguna Indosat baru yang ingin mengetahui cara cek pulsa Indosat dengan mudah dan cepat, simak artikel ini!

Cara cek pulsa Indosat via SMS

Cek pulsa Indosat melalui SMS. Sumber: Pexels

Bagi kamu pelanggan Indosat berikut cara cek pulsa Indosat yang dapat kamu lakukan dengan mudah dan cepat melalui SMS.

* Buka menu Pesan pada handphone kamu
* Selanjutnya, ketik USAGE
* Jika sudah kirimkan pesan tersebut ke nomor 363
* Selesai. Tunggu SMS balasan dari operator Indosat terkait sisa pulsa Indosat kamu

Baca juga: 5 Cara cek pulsa Smartfren dengan mudah tanpa ribet Cara cek pulsa Indosat via aplikasi MyIM3

Cek pulsa Indosat melalui Aplikasi MyIM3. Sumber: Pexels

Selain lewat SMS, kamu juga dapat melakukan cek pulsa dengan cepat dan mudah melalui aplikasi MyIM3. Berikut langkah-langkah yang bisa kamu ikuti untuk cek pulsa Indosat via aplikasi MyIM3.

* Pastikan kamu mengunduh terlebih dahulu aplikasi MyIM3 di App Store atau Google Play Store
* Jika aplikasi MyIM3 telah selesai diunduh, buka aplikasi tersebut
* Daftar atau Login akun kamu ke aplikasi MyIM3
* Pulsa serta nomor handphone Indosat kamu akan tampil pada menu utama aplikasi MyIM3

Baca juga: 4 Cara Cek Kuota 3 (Tri) dengan Mudah dan Cepat Cara cek pulsa Indosat via kode USSD

Cek pulsa Indosat melalui Kode USSD. Sumber: Pexels

Cara cek pulsa Indosat lainnya dapat kamu lakukan dengan kode USSD. Berikut langkah-langkah cek pulsa Indosat via kode USSD.

* Buka menu Panggilan atau Telepon yang ada pada handphone kamu
* Ketik *363# pada menu Telepon atau Panggilan
* Klik Panggil
* Kamu dapat ketik angka sesuai dengan ketentuan Cek Pulsa
* Tunggu informasi pulsa Indosat kamu dan selesai

Baca juga: Telkomsel Sediakan Pulsa Darurat, Solusi Cepat Untuk Keadaan Penting

Tarif telepon dan SMS Indosat

Informasi tarif telepon dan SMS Indosat. Sumber: Pexels

Tarif telepon yang dipatok oleh provider Indosat mulai dari Rp10 per detik hingga Rp135.000 per bulan dengan durasi 600 menit ke semua operator. Jika kamu hendak membeli paket telepon sesama Indosat, kamu perlu menyiapkan pulsa mulai dari Rp3.250 untuk 100 menit hingga Rp35.000 untuk durasi 1.000 menit. Tarif SMS Indosat harian adalah Rp1.980 dengan kuota 1.550 SMS. Untuk tarif SMS mingguan Indosat adalah Rp17.000 dengan kuota sebanyak 2.000 SMS dan ada pula paket SMS Indosat bulanan seharga Rp24.200 dengan total kuota SMS sebanyak 2.000.

Baca juga: 5 Cara Cek Nomor Indosat dengan Mudah dan Cepat Tips menghemat pulsa Indosat

Lakukan beberapa kiat untuk menghemat pulsa Indosat. Sumber: Pexels.

Bagi kamu para pengguna provider Indosat, agar pulsa kamu tetap hemat. Berikut beberapa tips yang dapat kamu lakukan untuk menghemat pulsa Indosat.

1. Matikan fitur auto-sync
Pada fitur auto-sync biasanya kamu akan diminta untuk melakukan pembaharuan aplikasi-aplikasi yang ada pada handphone kamu secara otomatis. Agar pulsa Indosat kamu jauh lebih hemat, kamu dapat mematikan fitur auto-sync.

2. Pilih paket internet sesuai kebutuhan
Jangan lupa untuk selalu menyesuaikan paket Internet dengan kebutuhan kamu. Setiap orang memiliki kebutuhan yang berbeda-beda, misalnya ada yang menggunakan pulsa untuk membeli paket internet khusus untuk bermain game dan lain-lain. Dengan menyesuaikan paket internet dan kebutuhan kamu dapat menghemat pulsa Indosat kamu.

3. Rajin mengecek sisa pulsa
Biasakan untuk selalu mengecek sisa pulsa pada nomor kartu Indosat kalian. Untuk menghemat pulsa, dibutuhkan kesadaran para penggunanya terkait penggunaan pulsa yang dipakai. Agar lebih hemat, akan lebih baik jika kamu batasi penggunaan pulsa.

4. Manfaatkan fasilitas WiFi
Tips terakhir yang dapat kamu lakukan untuk menghemat pulsa Indosat adalah dengan cara memanfaatkan fasilitas WiFi. Bila di kantor kamu dilengkapi dengan fasilitas WiFi tak ada salahnya kamu menggunakan fasilitas tersebut untuk menghemat pulsa Indosat kamu. Selain di kantor, kamu juga dapat memanfaatkan fasilitas WiFi di tempat umum, seperti di kafe.

Baca juga: 4 Cara Cek Kuota XL dengan Mudah Demikian informasi mengenai cara cek pulsa Indosat dengan mudah dan cepat. Semoga informasi diatas dapat memberikan manfaat bagi kamu yang sedang mencari cara mudah dan cepat untuk cek pulsa Indosat.

Sekarang, melamar pekerjaan sangat mudah karena kamu bisa langsung melamar dari rumah dengan menggunakan platform EKRUT. EKRUT punya banyak informasi tentang dunia pekerjaan, lho! Kamu bisa mencari informasi seputar lowongan pekerjaan, diskusi tentang pekerjaan, dan berbagai kebutuhan lainnya terkait dengan pekerjaan.

Selain melalui artikel dari EKRUT Media, berbagai informasi dan tips menarik tersedia pula di YouTube EKRUT Official. Jika kamu tertarik mendapatkan berbagai kesempatan untuk mengembangkan karier, sign up EKRUT sekarang juga. Hanya di EKRUT, kamu dapat memperoleh berbagai peluang kerja yang dapat disesuaikan dengan minatmu.

Sumber:

* inews.com
* kontan.co.id
* katadata.co.id